Dua hari pelaksanaan sosialisasi ini (15-16 Dec), sangat berkesan sekali di hati saya karena para guru sangat bersemangat sekali bertanya tentang opensource dan blog.
Semoga hal ini juga terjadi pada para murid Smansa nantinya.
Acara ini dibuka oleh Bpk. Nafik guru TIK SMUN 1 Balikpapan, harapan beliau dengan adanya kegiatan ini pengguna opensource akan semakin meluas dikalangan masyarakat khususnya para guru dalam mempersiapkan materi KBM yang baik dan profesional.
Pengenalan opensource disampaikan oleh ketua KPLI yaitu Pak Budi dengan materi Linux Desktop, dilanjutkan dengan program Openoffice oleh saya hingga akhir sesi di hari pertama.
Pada hari kedua openoffice dilanjutkan oleh Pak Rizky sebagai backup dengan bahasan lanjutan Openoffice Impress, karena saya masih harus berbagi waktu dengan acara sport (jalan sehat) di pertamina, pada sesi kedua yang merupakan sesi akhir dari keseluruhan acara adalah materi Blogging yang disampaikan setelah makan siang oleh mas Suwito dari Komunitas Blogger Balikpapan (B! Blogger).
Disela-sela acara ada beberapa guru yang rela notebooknya diinstalkan linux dan opensource seperti linux mint Celena yang kita gunakan pada acara ini…
Harapan saya, semoga semoga semakin banyak pengguna software Linux dan Opensource di Balikpapan sehingga meninggalkan produk bajakan dan nantinya sanggup bersaing dengan masyarakat dunia, selain itu semoga Balikpapan bisa semakin mendunia terutama dengan bertambahnya blogger dari kota ini.
No comments:
Post a Comment